Proteksi Tanaman FP Unila dan Yayasan Alumni Gelar Pelatihan Public Speaking & Career Day

Proteksi Tanaman FP Unila dan Yayasan Alumni Gelar Pelatihan Public Speaking dan Career Day.webp
Hengki Irawan berbagi pengalaman dengan mahasiswa Fakultas Pertanian Unila tentang public speaking. (Foto: ist)

Jurusan Proteksi Tanaman Fakultas Pertanian Universitas Lampung (Unila) bersama Yayasan Alumni Proteksi Tanaman menggelar Pelatihan Public Speaking & Career Day bertajuk Pesticide Academy Series di Ruang Seminar Gedung G Fakultas Pertanian Unila.

Acara ini mengundang Hengki Irawan, alumni Pertanian sekaligus pemateri, untuk berbagi wawasan mengenai pentingnya keterampilan berbicara di depan umum.

Read More

Dalam sesi pelatihan, Hengki Irawan menekankan bahwa kemampuan public speaking menjadi salah satu kunci sukses di era modern.

Menurutnya, keterampilan ini tidak hanya krusial untuk mereka yang bekerja di bidang komunikasi atau media, tetapi juga untuk semua profesi.

“Kemampuan berbicara dengan baik, menyampaikan ide secara jelas dan efektif, akan meningkatkan kepercayaan diri dan profesionalisme seseorang. Ini adalah modal penting bagi mahasiswa yang nantinya akan bersaing di dunia kerja,” ujar Hengki, Sabtu (07/09/2024).

Hengki Irawan juga memberikan praktik langsung kepada peserta mengenai teknik berbicara di depan umum.

Ia berbagi tips tentang cara mengatasi rasa gugup, menjaga kontak mata dengan audiens, serta pentingnya intonasi dan bahasa tubuh dalam memperkuat pesan.

“Kunci dari public speaking yang baik adalah persiapan matang dan keberanian. Jangan takut salah, karena dengan sering berlatih, kalian akan semakin percaya diri dan mahir,” tuturnya.

Acara ini diakhiri dengan sesi tanya jawab, di mana beberapa mahasiswa berkesempatan untuk tampil memberikan nasihat kepada junior mereka.

Diskusi juga dilakukan bersama para pemateri, memberikan masukan detail mengenai perbaikan tata bahasa dan komunikasi yang beretika.

Hengki Irawan, yang sebelumnya menjabat sebagai Gubernur BEM Universitas Tulang Bawang, berharap pelatihan ini dapat memotivasi mahasiswa untuk terus mengasah kemampuan public speaking mereka.

“Semoga acara ini memberikan dampak positif tidak hanya dalam dunia kerja, tetapi juga dalam masyarakat dan kehidupan sehari-hari,” tutup Hengki.

Baca juga:
* PT Mitratani Dua Tujuh: 29 Tahun Menjadi Pelopor Pertanian Berkelanjutan

Beberapa narasumber professional juga turut hadir dalam kegiatan ini. Termasuk Advokat Peradi Bandar Lampung Hengki Irawan, Piktor Wijaya, Mardianto, dan Zulkirman.

CV Bimagro, PT Multitech Yasaguna, PT Kemika Karya Pratama, dan Rumah Madu pun mensponsori acara ini.

---

Cek Berita dan Artikel Lainnya di Google News

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *