Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan Ketua TP PKK Lampung Riana Sari Arinal menghadiri Pengajian Akbar Pemerintah Provinsi Lampung di Lapangan Desa Mekar Agung, Jabung, Lampung Timur, Senin Pagi (4/12/2023).
Dalam sambutannya, Gubernur Arinal menyampaikan bahwa Pengajian yang dilaksanakan hari ini dalam rangka membawa masyarakat Lampung untuk lebih meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT yang juga termasuk dalam janji kerjanya.
Dalam Pengajian Akbar yang diisi oleh Ustad Taufiqurahman atau yang dikenal Ustad Pantun ini dihadiri ribuan masyarakat Jabung dan sekitarnya. Walau hujan mengguyur sejak pagi, masyarakat masih terlihat antusias menghadiri pengajian juga untuk berjumpa dengan Gubernur Lampung yang didampingi juga oleh Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi.
“Alhamdulillah kita dipertemukan untuk semua bisa bersilahturahmi. Karena silahturahmi ini sangat penting untuk kita menjaga persaudaraan juga persatuan. Apalagi kita akan menghadapi Pemilu, untuk itu saya menghimbau kita semua bisa saling menjaga persatuan walau ada perbedaan.” Kata Gubernur di hadapan ribuan masyarakat yang hadir
Gubernur Arinal mengungkapkan bahwa dirinya menaruh perhatian pada program peningkatan keagamaan seiring dengan semakin masifnya juga pembangunan di Provinsi Lampung.
“Saya ingin kemajuan Provinsi Lampung bermanfaat, sehingga pembangunan yang ada mendapatkah kebaikan dan keberkahan.” ucapnya.
“Saat ini ekonomi kita terbaik di Sumatera. Pemerintah pusat juga menaruh perhatian serius untuk Lampung. Sehingga pembangunan keimanan dan rohani masyarakat harus mengiringi pembangunan yang ada agar mendapatkan keberkahan dan kebaikan.” Kata Arinal Djunaidi.
Arinal menjabarkan banyak program yang dilakukan pemerintah untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan masyarakat. Program tersebut antara lain, pengajian, pemberian insentif khusus kepada guru mengaji, ustadz dan ustadzah serta penjaga masjid, dan pembangunan pesantren juga rumah ibadah lainnya, muazin, khatib, imam masjid, pendeta dan para pemimpin agama.
Baca juga:
* Gubernur Arinal Silaturahmi dengan Warga Lampung Selatan, Bawa “Kado” Pembangunan Jalan Rp60 Miliar
Wakil Bupati Azwar Hadi yang hadir dalam pengajian akbar menyampaikan agar pengajian ini bisa menjadi pemicu untuk meningkatkan keimanan masyarakat Lampung Timur.
“Semoga kegiatan ini menjadi pemicu untuk keimanan kita yang lebih baik lagi.” Kata Azwar Hadi.
Dalam kegiatan pengajian akbar ini, Pemerintah Provinsi Lampung juga mengadakan bazar pasar murah yang disambut bahkan diserbu masyarakat khususnya ibu-ibu. Bazar Pasar Murah ini menyediakan gula, beras, minyak, dan cabai merah.