Mukti Shoheh, politisi dari Partai Hanura Lampung yang juga merupakan putra daerah Pesawaran, mendaftarkan diri sebagai calon Bupati Pesawaran melalui DPC Partai PDIP Pesawaran pada Jum’at, (26/4/2024) kemarin.
Kedatangannya di DPC PDIP Pesawaran, sekira Pukul 15.00 WIB, disertai oleh ketua dan sekretaris Partai Hanura Lampung serta Ketua DPC Partai Hanura Pesawaran.
Mukti Shoheh menjelaskan bahwa sebelum mengambil formulir pendaftaran, ia melakukan ziarah ke makam kakek dan neneknya di desa Gunung Sugih Kedondong Pesawaran. Selain itu, ia juga meminta dukungan dari tokoh masyarakat, tokoh adat, dan keluarga besar.
“Ini adalah bentuk keseriusan dan ikhtiar saya untuk membangun kampung halaman. Datang mendaftarkan diri sebagai calon Bupati di Bumi Andan Jejama,” ujarnya.
Mukti menegaskan bahwa kedatangannya ke DPC PDIP Pesawaran merupakan bagian dari surat tugas yang diberikan oleh DPP Partai Hanura.
Mukti menambahkan, dirinya mendapat restu langsung dari ketua umum DPP Partai Hanura untuk mengikuti penjaringan di DPC PDIP Pesawaran.
Dengan tujuan membangun komunikasi dan kemungkinan koalisi politik dengan partai lain yang dapat mengusung dan mendukungnya di Pilkada Pesawaran mendatang.
“Setelah mengambil formulir, secepatnya akan saya lengkapi berkas persyaratannya. Dan mohon dukungan untuk memajukan Kabupten Pesawaran lebih baik,” tegasnya.
Di sisi lain, Ketua DPC Partai Hanura Pesawaran, Heksus, menyatakan bahwa kedatangan Mukti Shoheh membawa harapan baru bagi Pesawaran ke depan.
“Kami akan mendukung langkah-langkah untuk memajukan Pesawaran dan bermanfaat bagi masyarakat Pesawaran,”ujarnya.
Baca juga:
* Dapat Dukungan DPP, Mukti Shoheh Siap Hadapi Pilkada 2024
Heksus pun mengungkapkan langkah politik kedepan akan diarahkan untuk mengabdi kepada masyarakat Bumi Andan Jejama.
Dengan langkah politik ini, masyarakat Pesawaran dapat melihat adanya alternatif yang mampu menghadirkan perubahan positif dan kemajuan daerah.