Pakaian berbahan Maduaro yang dipadukan dengan sulam jelujur dan kain tapis khas Provinsi Lampung mencuri perhatian pengunjung di ajang Expo UMKM yang digelar di Pamedan Pura Mangkunegaran, Surakarta, pada Kamis (16/05/2024).
Kreasi busana ini merupakan hasil karya desainer ternama Didiet Maulana bersama perajin UMKM Lampung yang dibina oleh Ketua Dekranasda Provinsi Lampung Riana Sari Arinal.
Kolaborasi antara Dekranasda Provinsi Lampung dan Didiet Maulana ini telah terjalin erat dan telah menghasilkan karya yang menggabungkan modernitas dengan kekayaan budaya lokal.
Riana Sari menjelaskan bahwa kekayaan sumber daya alam dan budaya Provinsi Lampung menjadi sumber inspirasi utama bagi UMKM Lampung dalam menciptakan produk-produk yang memiliki nilai tinggi dan identitas budaya yang kuat.
“Karya tersebut dapat berupa produk kerajinan yang kekinian namun tidak meninggalkan identitas budaya kearifan lokal,” ungkap istri Arinal Djunaidi, Gubernur Lampung.
Melalui kolaborasi ini, Riana Sari Arinal berharap produk-produk kerajinan dari Provinsi Lampung dapat semakin dikenal di kancah dunia, membawa nama baik Indonesia melalui keindahan dan kualitas karya anak bangsa.
Baca juga:
* Kenakan Tapis, Riana Sari Hadiri Welcome Dinner HKG PKK Ke-52 di Surakarta
Pakaian Maduaro yang dipamerkan di Expo UMKM ini menjadi bukti nyata bahwa inovasi dan tradisi dapat berjalan beriringan, menghasilkan produk yang tidak hanya menarik secara estetika tetapi juga sarat dengan nilai budaya.
Dengan mengusung konsep yang memadukan tradisi dan modernitas, karya ini diharapkan dapat membuka lebih banyak peluang bagi produk-produk UMKM Indonesia untuk bersaing di pasar global.