Dapat Bantuan Bedah Rumah Rp 20 Juta, Warga Pringsewu Ucapkan Terima Kasih ke Gubernur Arinal

Dapat Bantuan Bedah Rumah Rp 20 Juta Warga Pringsewu Ucapkan Terima Kasih ke Gubernur Lampung Arinal Djunaidi - Yopie Pangkey - 2
Pak Bejo, warga Pekon Klaten Kecamatan Gadingrejo dan Pak Suyatno dari Pekon Sumber Agung Kecamatan Ambarawa, setelah menerima bantuan bedah rumah senilai Rp 20 juta dari Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Jumat (03/05/2024) siang. Penyerahan bantuan dilakukan di rumah Pak Bejo. (Foto: Yopie Pangkey)

Dua warga Kabupaten Pringsewu, yaitu Pak Bejo dari Pekon Klatan Kecamatan Gadingrejo dan Pak Suyatno dari Pekon Sumber Agung Kecamatan Ambarawa, menyambut sukacita ketika menerima bantuan bedah rumah senilai Rp. 20 juta dari Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, pada Jumat (03/05/2024) siang.

Bantuan tersebut merupakan bagian dari program bedah rumah yang dicanangkan oleh Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi. Keduanya merasa sangat bersyukur atas bantuan tersebut yang bisa mengubah kualitas hidup mereka.

Read More

Bejo, warga Pekon Klaten Kecamatan gadingrejo, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Gubernur Lampung atas bantuan tersebut.

“Kami sangat bersyukur kepada Pak Gubernur Arinal Djunaidi yang peduli terhadap kondisi kami. Bantuan ini benar-benar membantu kami untuk memiliki tempat tinggal yang layak,” ujar Bejo dengan raut wajah penuh rasa syukur.

Sementara itu, Suyatno dari Pekon Sumber Agung Kecamatan Ambarawa juga mengungkapkan perasaan yang sama.

“Kami tidak pernah menyangka akan mendapatkan bantuan sebesar ini. Ini adalah berkah besar bagi keluarga kami. Terima kasih banyak kepada Pak Gubernur Arinal Djunaidi atas perhatiannya,” ujar Suyatno sambil tersenyum sumringah.

Dapat Bantuan Bedah Rumah Rp 20 Juta Warga Pringsewu Ucapkan Terima Kasih ke Gubernur Lampung Arinal Djunaidi - Yopie Pangkey - 1
Gubernur Arinal memberikan pesan kepada Pak Bejo dan Pak Suyatno, agar menggunakan uang bantuan bedah rumah tersebut dengan bijak dan untuk keperluan yang seharusnya. (Foto: Yopie Pangkey)

Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, pun memberikan pesan kepada dua warga Kabupaten Pringsewu yang menerima bantuan bedah rumah senilai Rp. 20 juta tersebut.

Arinal meminta agar bantuan tersebut dapat digunakan dengan bijak dan untuk keperluan yang seharusnya.

“Gunakan bantuan ini untuk memperbaiki rumah. Jangan sampai setelah uangnya diterima malah menjadi motor atau barang-barang lain.” Pesan Arinal Djunaidi.

“Gunakan uang ini dengan bijak dan untuk keperluan yang sebenarnya. Sehingga dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi keluarga,” ujar Gubernur Arinal.

Baca juga:
* Dinsos Lampung Realisasi Janji Gubernur Arinal Djunaidi dengan Capaian Program Unggulan

Setelah menyerahkan bantuan bedah rumah secara simbolis, Gubernur Arinal Djunaidi dan Ketua DPRD Kabupaten Pesawaran melakukan peletakan batu pertama di rumah Pak Bejo yang berlokasi di Pekon Klatan, Kecamatan Gadingrejo.

Turut menyaksikan penyerahan bantuan bedah rumah dan peletakkan batu pertama ini, antara lain; Ketua TP PKK Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal; Pj. Bupati Kabupaten Prinsgewu, marindo Kurniawan, dan Pj. Ketua TP PKK Pringsewu, Agnesia Marindo, serta jajaran Forkopimda Kabupaten Pringsewu.

---

Cek Berita dan Artikel Lainnya di Google News

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *