Gubernur Arinal Hadiri Bulu Rejo Bersholawat di Pringsewu

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Hadiri Bulu Rejo Bersholawat di Gading Rejo Pringsewu - adpim prov
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi sesaat sebelum membuka acara "Bulu Rejo Bersholawat" di Pekon Bulu Rejo, Kecamatan Gading Rejo Pringsewu, pada Senin (16/10/2023) malam. (Foto: Adpim Prov. Lampung)

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menyambangi Pekon Bulu Rejo, Kecamatan Gading Rejo, Kabupaten Pringsewu yang mengadakan acara sholawat bersama, pada Senin, (16/10/2023) malam. Acara sholawat istimewa ini bertajuk “Bulu Rejo Bersholawat,” merupakan bagian dari perayaan Hari Lahir Pekon Bulu Rejo yang ke-36.

Dalam suasana penuh makna ini, Gubernur Arinal, bersama Penjabat (Pj.) Bupati Pringsewu dan Kepala Pekon Bulu Rejo, secara simbolis memotong tumpeng sebagai tanda peringatan Hari Lahir Pekon Bulu Rejo.

Read More

Kepada masyarakat yang hadir, Gubernur Arinal mengungkapkan kebahagiaannya memiliki kesempatan ikut merayakan Harlah Pekon Bulu Rejo yang ke-36 melalui sholawat bersama masyarakat.

“Saya gembira melihat seluruh warga Bulu Rejo berkumpul dengan suka cita dan bersholawat.” ujarnya.

Khusus kepada anak muda Pekon Bulu Rejo, Arinal Djunaidi berpesan agar anak muda bisa menjadi pelopor dalam memupuk sikap pandai bersyukur, sabar, dan tegar.

Suami dari Riana Sari Arinal ini pun mengajak anak muda untuk terus berikhtiar dan menjadi contoh yang baik agar Indonesia tetap kuat, tidak mudah putus asa, dan selalu bersatu.

Menyinggung pesta demokrasi Pemilu 2024 yang semakin dekat, Gubernur Arinal menitipkan pesan kepada seluruh jamaah Bulu Rejo Bersholawat untuk bersatu. Serta bekerja sama, dan terus berkontribusi dalam pembangunan bangsa.

“Mari bersinergi, ulama dan umaro akan menjadi satu kekuatan luar biasa di Republik ini, khususnya di daerah kita tercinta Provinsi Lampung,” ujar Gubernur.

Dalam kesempatan ini, Gubernur Arinal tak lupa memaparkan pencapaian penting Provinsi Lampung.

“Dari total 2.446 desa di provinsi ini, tidak ada lagi desa yang berstatus sangat tertinggal. Sebagian besar desa telah berkembang, maju, bahkan mandiri.” kata Arinal.

Arinal menambahkan, upaya-upaya inovatif terus dilakukan untuk merangsang pertumbuhan ekonomi daerah dan mengurangi kesenjangan antara perkotaan dan perdesaan.

“Melalui berbagai program, kami mendorong pertumbuhan ekonomi agar tidak hanya terpusat di kota,” terusnya.

Sementara itu, Kepala Pekon Bulu Rejo, Suherman, mengucapkan terima kasih atas kunjungan Gubernur dalam acara Bulu Rejo Bersholawat dalam rangka Hari Lahir Pekon Bulu Rejo yang ke-36. Suherman menyatakan rasa khusus acara ini karena kehadiran Gubernur Arinal.

“Semoga Bapak Gubernur senantiasa diberikan kesehatan, panjang umur, dan kesuksesan dalam melaksanakan pembangunan di Provinsi Lampung,” ujarnya.

Baca juga:
* Pengajian Akbar Bersama Gubernur Lampung Dihadiri Ribuan Orang

Acara sholawat ini juga dimeriahkan oleh tausyiah dari K.H Muhayat dan dihadiri oleh Habib Jibril Assegaf, Habib Hasan Mabub Assegaf, Habib Alwi Al-Hamid, serta beberapa tokoh agama dan pemimpin NU di Provinsi Lampung.

Bulu Rejo Bersholawat ini telah menjadi momentum mempererat tali silaturahmi, merayakan keberagaman, dan mempromosikan semangat kebersamaan di Pekon Bulu Rejo, Kecamatan Gading Rejo, Kabupaten Pringsewu, dan Provinsi Lampung pada umumnya.

---

Cek Berita dan Artikel Lainnya di Google News

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *